MATERI IX KELAS 9

KEPRIBADIAN MANUSIA

1. Pengertian Kepribadian

Gordon Allport merumuskan kepribadian sebagai “sesuatu” yang terdapat dalam diri individu yang membimbing dan memberi arah kepada seluruh tingkah laku individu yang bersangkutan. Lebih detail Allport mendefinisikan kepribadian sebagai suatu organisasi yang dinamis dari sistem psikofisik individu yang menentukan tingkah laku dan pikiran individu secara khas. Allport menggunakan istilah sistem psikofisik dengan maksud menunjukkan bahwa jiwa dan raga manusia adalah suatu sistem yang terpadu dan tidak dapat dipisahkan satu sama lain, serta di antara keduanya selalu terjadi interaksi dalam mengarahkan tingkah laku. Sedangkan istilah khas dalam batasan kepribadian Allport itu memiliki arti bahwa setiap individu memiliki kepribadiannya sendiri. Tidak ada dua orang yang berkepribadian sama, karena itu tidak ada dua orang yang berperilaku sama.

Sigmund Freud memandang kepribadian sebagai suatu struktur yang terdiri dari tiga sistem yaitu Id, Ego dan Superego. Tingkah laku tidak lain merupakan hasil dari konflik dan rekonsiliasi ketiga sistem kepribadian tersebut.

2. Faktor-faktor yang membentuk kepribadian

Kepribadian terbentuk karena proses keterlibatan subjek atau individu atas pengaruh-pengaruh internal dan eksternal yang mencakup factor-faktor genetis atau biologis, pengalaman-pengalaman sosial, dan perubahan lingkungan. Dengan kata lain corak dan keunikan kepribadian individu itu dipengaruhi oleh faktor-faktor bawaan dan lingkungan.

Kepribadian terbentuk oleh faktor-faktor :

a.      Internal yang lebih menunjuk kepada faktor bawaan

b.    Eksternal, meliputi pengaruh lingkungan baik sosial maupun non-sosial

 

3.  Tipe-tipe Kepribadian

Ada beberapa tipe kepribadian menurut Hipocrates :

a.     Kepribadian Sanguinis

       Tipe kepribadian ini memiliki ciri-ciri ekstrovert, optimis , periang dan penuh semangat, penuh rasa ingin tahu. Tipe ini memiliki rasa humor yang tinggi, ditambah dengan antusiasme dan sikap ekspresif mereka selalu menjadi bintang dalam setiap pertemuan.

Tipe ini memiliki kebutuhan mendasar akan pengakuan dan penghargaan.

b.     Kepribadian Melankolis

       Kepribadian ini memiliki cirri-ciri : introvert, pemikir, pesimis mendalam dan penuh pikiran yang analitis, serius dan tekun, cenderung jenius, berbakat dan kreatif, tipe ini sangat teliti, hati-hati dan suka curiga,  taat aturan, sangat konsisten dengan perasaan yang halus. Tipe ini memiliki kebutuhan mendasar berupa  jawaban yang bermutu dan didukung data yang lengkap dan akurat.

c.      Kepribadian Koleris

Ciri-ciri kepribadian ini adalah : ekstrovert, keras, tegas, tidak emosional bertindak, tidak mudah patah semangat, bebas dan mandiri, memancarkan keyakinan dan bisa menjalankan apa saja, berbakat menjadi pemimpin. Tipe ini sangat dinamis, aktif,  dan membutuhkan perubahan. Tipe ini memiliki kebutuhan mendasar berupa  tantangan, pilihan, dan pengendalian.

d.     Kepribadian Phlegmatis

Kepribadian ini memiliki  ciri-ciri: introvert, mudah bergaul dan santai, diam tenang,  sabar, pemalu, hidup konsisten, tenang tapi cerdas, simpatik dan rendah hati, menyembunyikan emosi, bahagia menerima kehidupan, tidak suka konflik dan pertentangan. Mereka sulit mengatakan “tidak”, sangat sentimental dan suka hal yang sama “status quo”. Tipe ini memiliki kebutuhan mendasar berupa penghargaan dan penerimaan.

 

 4.   Kepribadian Matang

Kematangan kepribadian menggambarkan kedewasaan seseorang. Kematangan pribadi, ditunjukkan dengan cirri-ciri antara lain :

a.   Mampu menerima diri sendiri apa adanya

Mampu menerima kekurangan dan kelebihan diri secara positif

b.   Memiliki pegangan hidup yang kuat

Agama merupakan pegangan hidup kita, bagi orang yang memiliki kematangan pribadi, maka ia akan memiliki kehidupan agama yang kuat

c.   Mampu menjalin hubungan dengan orang lain dengan rasa aman

Dalam berkehidupan sosial, pribadi yang matang dapat diterima dan menerima orang lain tanpa hambatan yang berarti. Dia dapat segera menyesuaikan diri tanpa ikut arus.

d.  Mempunyai perencanaan masa depan

Mempunyai perencanaan akan masa yang akan datang dalam kehidupannya, tidak berpikiran sempit

 

2.  KEGIATAN (ACTIVITY) PESERTA DIDIK

NAMA KEGIATAN : KUIS  - APA TALENT ATAU MINAT ANDA ?”

(KECERDASAN MAJEMUK)

PENGANTAR DAN PETUNJUK TES

1.       Tes ini bukanlah sebuah ujian. Nikmatilah prosesnya.

2.       Tujuan tes ini adalah membantu Anda menemukan talenta Anda.

3.       Tidak ada jawaban yang benar dan salah dalam tes ini.

4.       Isilah dengan jujur (sesuai dengan keadaan Anda) dan kerjakan dengan secepat mungkin pada setiap kolom yang tersedia lalu jumlahkan nilai di setiap kolom.

5.       Isilah jawaban Anda pada kolom skor.

Anda yang telah dianugerahkan Tuhan kepada Anda melalui tes sederhana ini.

1 = sangat tidak setuju;  2 = tidak setuju;  3 = agak setuju;  4 = setuju; 

5 = sangat setuju

 

KECERDASAN MAJEMUK 01

 

KECERDASAN MAJEMUK 02

 

 

 

SKOR

 

 

 

SKOR

 

1.

Saya suka bercerita, termasuk

cerita dongeng dan cerita yang lucu

 

 

1.

Saya sangat menikmati pelajaran matematika.

 

 

 

 

 

 

2.

Saya memiliki ingatan yang baik

untuk hal-hal yang sepele.

 

 

2.

Saya menyukai permainan yang

menggunakan logika, seperti teka- teki angka.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

3.

Saya menyukai permainan kata-

 

 

3.

Dapat memecahkan soal-soal

 

 

kata (seperti scrabble dan

 

 

hitungan adalah hal yang

 

 

puzzle).

 

 

menyenangkan bagi saya.

 

 

4.

Saya membaca buku hanya

sebagai hobi.

 

 

4.

Jika saya harus mengingat sesuatu, saya cenderung menempatkan setiap kejadian dalam urutan yang logis.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

5.

Saya seorang pembicara yang

baik (hampir setiap waktu).

 

 

5.

Saya senang mencari tahu

 

 

 

 

bagaimana  cara kerja setiap benda.

 

 

6.

Dalam berargumentasi, saya

cenderung menggunakan kata-

kata sindiran.\

 

 

6.

Saya menyukai komputer dan

berbagai permainan angka-angka.

 

 

 

 

 

 

7.

Saya senang membicarakan dan

menulis ide-ide saya.

 

 

7.

Saya suka bermain catur, checkers,atau monopoli.

 

 

 

 

8.

Jika saya harus mengingat

sesuatu, saya menciptakan

irama-irama yang membantu

saya utk. Mengingatnya

 

 

8.

Dalam berargumentasi, saya

mencoba  mencari solusi yang adil dan logis.

 

 

 

 

 

 

 

 

9.

Jika sesuatu rusak dan tidak

berfungsi, saya akan membaca

buku panduannya terlebih

dahulu.

 

 

9.

Jika sesuatu rusak dan tidak

berfungsi, saya melihat bagian-

bagiannya (atau komponen-

komponennya) dan mencari tahu bagaimana cara kerjanya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

10.

Dalam kerja kelompok (untuk

menyiapkan sebuah presentasi),

saya lebih memilih untuk

menulis dan melakukan riset

pustaka.

 

 

10.

Dalam kerja kelompok, saya lebih memilih membuat diagram dan grafik.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Total

 

 

 

Total

 

 

1 = sangat tidak setuju;  2 = tidak setuju;  3 = agak setuju;  4 = setuju; 

5 = sangat setuju

KECERDASAN MAJEMUK 03

KECERDASAN MAJEMUK 04

 

 

SKOR

 

 

 

SKOR

1.

Saya lebih memilih peta daripada petunjuk tertulis dalam mencari sebuah alamat.

 

 

1.

Sejak suka berolahraga, senam

menjadi olah raga favorit saya.

 

 

 

2.

Saya sering melamun.

 

 

2.

Saya menyukai kegiatan-kegiatan seperti pertukangan, menjahit dan membuat bentuk-bentuk.

 

 

 

3.

Saya menikmati hobi saya dalam

dalam bidang fotografi.

 

 

3.

Ketika melihat benda-benda, saya senang menyentuhnya.

 

 

4.

Saya senang menggambar dan

menciptakan sesuatu.

 

 

4.

Saya tidak dapat duduk diam dalam waktu yang lama.

 

 

5.

Jika saya harus mengingat

sesuatu, saya menggambar

diagram untuk membantu saya

mengingatnya.

 

 

5.

Saya menggunakan banyak

gerakan tubuh ketika berbicara.

 

 

 

 

6.

Saya senang membuat coretan-

coretan di kertas kapan pun saya bisa.

 

 

6.

Jika saya harus mengingat sesuatu, saya  menuliskannya berkali-kali sampai saya memahaminya.

 

 

 

 

7.

Ketika membaca majalah, saya

lebih suka melihat gambar-

gambarnya daripada membaca

teksnya.

 

 

7.

Saya cenderung mengetuk-ngetuk jari saya atau memainkan pena/ pensil selama jam pelajaran.

 

 

 

 

8.

Dalam berargumentasi, saya

mencoba  menjaga jarak, tetap

berdiam diri, atau memvisualisasikan beberapa

solusi.

 

 

8.

Dalam berargumentasi,saya

cenderung menyerang atau

menghindarinya.

 

 

 

 

 

9.

Jika sesuatu rusak dan tidak

berfungsi, saya cenderung

mempelajari diagram mengenai

cara kerjanya.

 

 

9.

Jika sesuatu rusak dan tidak

berfungsi, saya cenderung

memisahkan setiap bagian lalu

menggabungkannya kembali.

 

 

 

 

10.

Dalam kerja kelompok, saya lebih memilih menggambar hal-hal yang penting.

 

 

10.

Dalam kerja kelompok, saya lebih memilih memindahkan barang atau membuat suatu bentuk.

 

 

 

 

 

TOTAL

 

 

 

TOTAL

 

1 = sangat tidak setuju;  2 = tidak setuju;  3 = agak setuju;  4 = setuju; 

5 = sangat setuju

KECERDASAN MAJEMUK 05

 

 

KECERDASAN MAJEMUK 06

 

 

SKOR

 

 

 

SKOR

1.

Saya senang mendengarkan

musik dan radio.

 

 

1.

Saya mampu bergaul baik

dengan orang lain.

 

 

2.

Saya cenderung bersenandung

ketika sedang bekerja.

 

 

2.

Saya senang berkumpul dan

berorganisasi.

 

 

3.

Saya suka bernyanyi.

 

 

3.

Saya mempunyai beberapa

teman dekat.

 

 

4.

Saya bisa memainkan salah satu

alat musik dengan baik.

 

 

4.

Saya suka membantu mengajar murid-murid  lain.

 

 

5.

Saya suka mendengarkan musik

sambil belajar atau sambil

membaca buku.

 

 

5.

Saya senang bekerja sama dalam kelompok.

 

 

 

 

 

6.

Jika saya harus mengingat

sesuatu, saya mencoba untuk

membuat irama tentang hal

tersebut.

 

 

6.

Teman-teman sering meminta

saran dari saya karena saya

terlihat sebagai pemimpin

alamiah.

 

 

 

 

7.

Dalam berargumentasi,  saya

cenderung berteriak atau

memukul (meja/ benda) atau

bergerak dalam suatu irama.

 

 

7.

Jika saya harus mengingat

sesuatu, saya meminta

seseorang untuk menguji saya

apakah saya sudah

memahaminya.

 

 

 

 

 

8.

Saya bisa menghafal nada-nada

dari banyak lagu.

 

 

8.

Dalam berargumentasi, saya

cenderung meminta bantuan

teman atau pihak- pihak yang

memiliki otoritas (ahli) dalam

bidang tersebut.

 

 

 

 

 

9.

Jika sesuatu rusak dan tidak

berfungsi, saya cenderung

mengetuk-ngetuk jari saya

membentuk suatu irama sambil

mencari jalan keluar.

 

 

9.

Jika sesuatu rusak dan tidak

berfungsi, saya mencari

seseorang yang dapat menolong saya.

 

 

 

 

 

10.

Dalam kerja kelompok, saya lebih suka menggunakan kata-kata baru pada nada atau musik yang sudah dikenal.

 

 

10

Dalam kerja kelompok, saya lebih memilih mengatur tugas dalam kelompok.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

TOTAL

 

 

 

TOTAL

 

1 = sangat tidak setuju;  2 = tidak setuju;  3 = agak setuju;  4 = setuju; 

5 = sangat setuju

 

KECERDASAN MAJEMUK 07

 

KECERDASAN MAJEMUK 08

 

 

 

SKOR

 

 

 

SKOR

 

1.

Saya suka bekerja sendirian

tanpa ada gangguan orang lain

 

 

1.

Saya sangat memperhatikan

sekeliling  dan apa yang sedang terjadi di sekitar saya.

 

 

 

 

 

 

2.

Saya suka menulis buku harian.

 

 

2.

Saya senang berjalan-jalan di

hutan (atau taman) dan melihat- lihat pohon serta bunga.

 

 

 

 

 

 

3.

Saya menyukai diri saya

(hampir setiap waktu).

 

 

3.

Saya senang berkebun.

 

 

 

 

 

 

4.

Saya tidak suka keramaian.

 

 

4.

Saya suka mengoleksi barang-

barang seperti batu-batuan, kartu olahraga, perangko, dsb.

 

 

 

 

 

 

5.

Saya tahu kelebihan dan

kekurangan diri saya.

 

 

5.

Ketika dewasa, saya ingin pergi dari kota yang ramai ke tempat yang masih alamiah untuk menikmati alam.

 

 

 

 

 

 

 

 

6.

Saya memiliki tekad yang kuat,

mandiri dan berpendirian kuat

(tidak mudah ikut-2an org lain)

 

 

6.

Jika saya harus mengingat

 

 

 

sesuatu, saya  cenderung

 

 

mengkategorikannya dalam

 

 

kelompok-kelompok.

 

7.

Jika saya harus mengingat

sesuatu saya cenderung

menutup mata saya dan

mendalami (merasakan) situasi

yang sedang terjadi.

 

 

7.

Saya senang mempelajari nama-nama makhluk hidup di lingkungan tempat saya berada, seperti bunga dan pohon.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

8.

Dalam berargumentasi, saya

biasanya menghindar (keluar

ruangan) hingga saya dapat

menenangkan diri.

 

 

8.

Dalam berargumentasi, saya

cenderung membandingkan lawan saya dengan seseorang atau sesuatu yang pernah saya  baca atau dengar lalu bereaksi.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

9.

Jika sesuatu rusak dan tidak

berfungsi, saya mempertimbangkan apakah

benda tersebut layak untuk

diperbaiki.

 

 

9.

Jika sesuatu rusak dan tidak

berfungsi, saya memperhatikan sekeliling saya untuk melihat apa

yang bisa saya temukan untuk

memperbaikinya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

10.

Dalam kerja kelompok, saya

senang mengkontribusikan

sesuatu yang unik berdasarkan

apa yang saya miliki dan

rasakan.

 

 

10.

Dalam kerja kelompok, saya lebih memilih mengatur dan

mengelompokkan  informasi

dalam kategori-kategori  sehingga mudah dimengerti.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

TOTAL

 

 

 

TOTAL

 

 

 

 

TAHAP EVALUASI DIRI

 

1.       Setelah Anda mengisi tes di atas cobalah melakukan resume berdasarkan nilai yang ada di setiap kotak yang ada.

 

KECERDASAN MAJEMUK 01 = KECERDASAN MAJEMUK 02 = KECERDASAN MAJEMUK 03 = KECERDASAN MAJEMUK 04 = KECERDASAN MAJEMUK 05 = KECERDASAN MAJEMUK 06 = KECERDASAN MAJEMUK             07   =    KECERDASAN MAJEMUK    08  =

 

2.       Sekarang beri tanda (lingkari) 2 atau 3 kecerdasan majemuk yang skornya paling tinggi.

Jika Anda mengisi tes ini dengan jujur, itulah talenta Anda. Penemu dari Kecerdasan majemuk ini adalah Prof. Howard Gardner dari Amerika Serikat. Tes ini sendiri diadaptasi dari berbagai sumber di internet (termasuk dari Learning Disabilities Resources Community, Greg Gay dan J. Ivanco) yang telah dimodifikasi.

 

KECERDASAN MAJEMUK 01

=  KECERDASAN VERBAL/ LINGUISTIK.

KECERDASAN MAJEMUK 02

=  KECERDASAN LOGIS/ MATEMATIS.

KECERDASAN MAJEMUK 03

=  KECERDASAN VISUAL/ SPASIAL.

KECERDASAN MAJEMUK 04

=  KECERDASAN KINESTETIK.

KECERDASAN MAJEMUK 05

=  KECERDASAN MUSIKAL.

KECERDASAN MAJEMUK 06

=  KECERDASAN INTERPERSONAL

KECERDASAN MAJEMUK 07                

=  KECERDASAN INTRAPERSONAL

KECERDASAN MAJEMUK 08

=  KECERDASAN NATURALIS.

 

3.  Selanjutnya, kita dapat melihat mengetahui bakat kita dengan membaca penjelasan diatas 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

kata pengantar

MEMBUAT BLOG PEMBELAJARAN   LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING (BK ) Bismillahirrahmanirrahim Alhamdulillah wasyukurilah puji serta syuku...